Jakarta – PT Pos Indonesia (Persero) menargetkan pendapatan dari layanan kurir pada 2018 sebesar Rp3,3 triliun. Perseroan sendiri menargetkan dapat meraup pendapatan sebanyak Rp5,5 triliun sepanjang tahun ini.
Direktur Utama Pos Indonesia Gilarsi Wahju Setiono mengungkapkan, pihaknya menargetkan pendapatan dari jasa kurir mencapai 60% dari total perkiraan pendapatan perusahaan sebesar Rp5,5 triliun.
“Jasa kurir akan tetap menjadi portofolio dominan Pos Indonesia. Kami dari lahir sebetulnya kurir, kurir uang, kurir barang dan kurir dokumen, jadi kami ingin mengembalikan kejayaan itu,” katanya di Jakarta, baru-baru ini.
Untuk mencapai target tersebut, kata dia, berbagai strategi bisnis dan program telah disiapkan. Menurutnya, peningkatan bisnis jasa kurir sejalan dengan menurunnya bisnis layanan pengiriman surat.
“Pengiriman surat tergerus. Tapi di sisi lain permintaan pengiriman dokumen dan barang terus meningkat sejalan dengan maraknya bisnis e-commerce yang membutuhkan jasa pengiriman,” imbuh dia.
Sumber dan berita selengkapnya:
Salam,
Divisi Informasi