LOGISTIKNEWS.ID – Chairman Supply Chain Indonesia (SCI) Setijadi mengapresiasi penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) Sinergi Logistik BUMN oleh PT Kereta Api Indonesi (Persero)/KAI, PT Pelabuhan Indonesia (Persero)/Pelindo, dan PT Pos Indonesia (Persero)/Posindo.
Penandatanganan MoU yang dilakukan paa Senin (21/2) itu merupakan langkah awal ketiga perusahaan BUMN tersebut dalam penataan sistem penyelenggaraan transportasi yang terpadu, efektif, dan efisien menuju pelayanan prima.
Kendati begitu, Setijadi berharap sinergi ketiga BUMN itu tidak memunculkan praktik monopoli.
“Kolaborasi dengan perusahan-perusahaan BUMN lain dan swasta tetap diperlukan untuk menghasilkan efisiensi dan nilai tambah yang lebih tinggi dalam pelayanan logistik,” ucap Setijadi, melalui keterangan pers-nya yang diterima Logistiknews.id, pada Selasa (22/2/2022).
Setijadi menjelaskan, terdapat lima faktor pendorong keberhasilan dan potensi peranan sinergi itu.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.logistiknews.id/2022/02/22/sci-apresiasi-sinergi-layanan-logistik-3-bumn-ini-namun-jangan-monopolistik/
Salam,
Divisi Informasi