Kondisi maskapai penerbangan saat ini berdarah-darah karena tekanan pandemi Covid-19. Tekanan bahkan membuat maskapai besar untuk memangkas karyawan, termasuk Sriwijaya Air.
Pengamat Penerbangan AIAC, Arista Atmadjati, mengatakan pemangkasan karyawan dengan meminta mereka untuk mengajukan resign, seperti yang terjadi di Sriwijaya Air, memang tidak terhindarkan.
Tekanan pandemi, katanya, memaksa maskapai untuk mengoptimalkan bisnis lain yang masih bisa diandalkan di tengah pandemi Covid-19.
Bisnis logistik harus dioptimalkan. Terlebih lagi, Ditjen Perhubungan Udara pun sudah memperbolehkan pesawat konfigurasi penumpang untuk mengangkut kargo di dalam kabin penumpang.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.liputan6.com/bisnis/read/4566899/sriwijaya-air-diminta-maksimalkan-layanan-kargo-agar-bertahan-dari-pandemi
Salam,
Divisi Informasi