INDUSTRY.co.id – Lampung – PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) berkontribusi dalam peningkatan ekonomi daerah lewat pembangunan dan pengoperasian Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), khususnya jalan Tol Bakauheni – Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayu Agung di Provinsi Lampung dan Tol Pekanbaru – Dumai di Riau.
Walaupun sempat didera pandemi Covid-19 sejak 2020, namun pertumbuhan positif ekonomi daerah di Sumatra mulai tampak pada pertengahan 2021 hingga triwulan III.
Direktur Operasi III Hutama Karya Koentjoro menyampaikan bahwa pertumbuhan ekonomi pada triwulan III 2021 mengalami pertumbuhan sebesar 3,78% (YoY). Hal ini didorong oleh pemulihan ekonomi global yang kuat, khususnya di negara-negara mitra dagang dan juga konsumsi dalam negeri yang mulai menggeliat.
“Pada provinsi di mana ruas JTTS telah beroperasi, pemulihan ekonomi dapat terlihat dari telah tumbuhnya realisasi lalu lintas harian kendaraan yang melintasi jalan tol pada tahun 2021 jika dibandingkan pada tahun 2020,” ujar Koentjoro.
Lebih lanjut ia menambahkan bahwa bangkitnya lalu lintas kendaraan ini juga linier jika dilihat secara pertumbuhan makro ekonomi. Di Provinsi Lampung misalnya, dimana Ruas Tol Bakauheni – Terbanggi Besar berada, pada Triwulan III 2021 mengalami pertumbuhan ekonomi sebesar 3,05% (YoY). Realisasi pertumbuhan tersebut tercatat lebih tinggi jika dibandingkan dengan pertumbuhan triwulan III 2020 yang tercatat terkontraksi 2,41% (YoY).
“Selain di Lampung, pertumbuhan ekonomi yang lebih besar juga terjadi di Provinsi Riau,
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.industry.co.id/read/101331/tol-jtts-di-lampung-hingga-riau-berdampak-tingkatkan-perekonomian-daerah
Salam,
Divisi Informasi