BANDUNG (BeritaTrans.com) – Founder & CEO Supply Chain Indonesia (SCI), Setijadi menyatakan, sektor logistik terus tumbuh secara konsisten dan berkontribusi penting terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Hal ini bisa dilihat dari pertumbuhan dan kontribusi lapangan usaha Transportasi dan Pergudangan terhadap PDB.
Walaupun dalam lapangan usaha itu terdapat transportasi penumpang, namun dapat menggambarkan kinerja sektor logistik.
Berdasarkan data BPS, lapangan usaha transportasi dan pergudangan tumbuh 9,56% (y-on-y) dan berkontribusi sebesar 6,24% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Triwulan 2-2024.
Setijadi menjelaskan, kinerja lapangan usaha itu dalam sekian periode terakhir selalu di atas rata-rata pertumbuhan semua lapangan usaha atau perekonomian Indonesia.
Sebagai gambaran, pada Triwulan 4-2023, Triwulan 1-2024, dan Triwulan 2-2024, ekonomi Indonesia tumbuh berturut-turut sebesar 5,04%; 5,11%; dan 5,05% (y-on-y). “Sebagai apresiasi terhadap para pelaku dan pemangku kepentingan sektor logistik dan sebagai upaya peningkatan LPI terutama dimensi Logistics Competence & Quality, SCI kembali menyelenggarakan Indonesia Logistics Awards (ILA) 2024,” tuturnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.beritatrans.com/artikel/248634/triwulan-2-2024-transportasi–pergudangan-tumbuh-956/
Salam,
Divisi Informasi