Semarang, Gatra.com – Jumlah pergerakan pesawat, penumpang, dan angkutan jasa kargo mengalami penurunan situasi masa libur panjang pada Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, yang berangkat maupun landing di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani.
Hal tersebut diungkap General Manager PT Angkasa Pura I Kantor Cabang Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang, Hardi Ariyanto, usai Apel Penutupan Posko Terpadu Angkutan Udara Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, di halaman bandara, Selasa (7/1).
Selama Posko Terpadu berlangsung sejak 19 Desember 2019 sampai 6 Januari 2020, tercatat Trafik pergerakan pesawat yang berangkat maupun landing selama pelaksanaan Posko Nataru 2019/2020, sebanyak 1.996 pergerakan, sedangkan di tahun 2018/2019 sebanyak 2.344 pergerakan sehingga mengalami penurunan sebesar 15 persen.
“Pergerakan penumpang tahun 2019/2020 sebanyak 206.846 sedangkan tahun 2018/2019 sebanyak 251.572 sehingga mengalami penurunan sebesar 18 persen,” kata Hardi.
Untuk pergerakan kargo juga mengalami penurunan, tercatat tahun 2019/2020 sebanyak 800.272 Kg sedangkan tahun 2018/2019 sebanyak 977.653 Kg sehingga mengalami penurunan sebesar -18%,” jelas Hardi.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.gatra.com/detail/news/464945/ekonomi/2019-pergerakan-pesawat-dan-kargo-bandara-ahmad-yani-menurun
Salam,
Divisi Informasi