
JAKARTA — Manajemen Terminal Peti Kemas Koja berkomitmen mempercepat pelayanan bongkar muat kontainer dari dan ke kapal untuk meraih produktivitas 1 juta twenty foot equivalent units.
General Manager Terminal Peti Kemas (TPK) Koja Agus Hendriyanto mengatakan komitmen itu didukung sejumlah terobosan perusahaan hasil kerjasama operasi (KSO) antara PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II/IPC dengan PT Huchison Ports Indonesia (HPI).
“Karena itu berbagai terobosan sudah kami lakukan termasuk meraih market baru, dan penambahan infrastruktur di dalam pelabuhan. Termasuk juga membenahi akses masuk dan keluar,” ujarnya dalam perayaan HUT ke-17 TPK Koja, Kamis (26/2).
Acara itu juga dihadiri jajaran komisaris TPK Koja, perusahaan pelayaran, serta asosiasi penyedia dan pengguna jasa Pelabuhan Tanjung Priok.
Sumber dan berita selengkapnya:
Bisnis Indonesia, edisi cetak 27 Februari 2015