JAKARTA (BeritaTrans.com) – Dubai Port Cooporation tengah menjajagi kerjasama dengan pemerintah Indonesia untuk membangun Pelabuhan Tanjung Siapi-Api dan kawasan industri terpadu di Sumatera Selatan. Di Tanjung Api-Api tersebut akan dibangun kawasan industri terpadu.
Investor Timur Tengah bukan hanya berminat berinvestasi di sektor energi namun juga disektor-sektor lainnya seperti, kawasan industri, pangan dan logistik dan juga termasuk pariwisata. Salah satu investor yang tertarik untuk berinvestasi di Indonesia, yaitu Pelabuhan Tanjung Api-Api dan kawasan insutri terpadu di Sumatera Selatan.
Bertempat di Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan, Pemerintah Daerah Sumatera Selatan telah mempresentasikan pengembangan kawasan pelabuhan dan kawasan industri Tanjung Siapi-Api di kepada Dubai Port Outority Coorporation untuk menjajagi kesempatan kerjasama sesuai keinginan Bapak Presiden Jokowi. Dalam pertemuan itu dihadiri Kementerian Luar Negeri, Kementerian Perhubungan dan Bappenas RI.
Menteri ESD Sudirman Said menyatakan, pembangunan Pelabuhan Tanjung Siapi-Api sudah direncanakan cukup lama, sudah disiapkan jalur kereta api dan jalur tol kesana dari Palembang dan master plannya sudah jadi. “Dubai Port adalah salah satu operator infrastruktur pelabuhan terbaik didunia, dimana Presiden sangat terkesan dan ingin memanfaatkan kemajuan teknologi dan manajemen mereka sebagai mitra kita,” ujar Sudirman.
“Tugas saya sebagai ketua tim bertanggung jawab menjembatani semua pihak supaya dari waktu ke waktu terjadi komunikasi yang baik, saling tukar informasi kemudian mencari kesepakatan untuk merealisasikan investasi itu,” tambah Sudirman di Jakarta, kemarin.
Sumber dan berita selengkapnya: