JAKARTA (BeritaTrans.com)–Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) sudah menyelesaikan desain standar kapal dengan kapasitas muatan 100 TEUs dan menyerahkannya ke Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan guna mendukung produksi kapal dalam program Tol Laut.
Direktur Pengkajian Rekayasa Teknologi Maritim BPPT Wahyu Widodo di Jakarta, Kamis, mengatakan kapal 100 TEUs ini pas digunakan untuk pelayaran antarpulau dan bisa berlayar melalui sungai-sungai besar di Indonesia seperti Sungai Musi di Palembang, Sumatera Selatan.
Standar desain kapal, ia menjelaskan, diperlukan untuk mendukung pengembangan industri perkapalan dalam negeri.
“Tahun 1995 posisi produksi perkapalan China masih sama dengan Indonesia, di bawah angka satu persen produksi dunia. Tapi sekarang posisi China ada di nomor satu,” ujar dia.
Produksi kapal di China dan Taiwan, menurut dia, meningkat pesat karena pemerintahnya menerapkan desain dasar kapal yang sama di dalam negeri mereka.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://beritatrans.com/2017/01/19/bppt-kelar-mendesain-kapal-kargo-100-teus-untuk-berlayar-di-sungai-besar/
Salam,
Divisi Informasi