JAKARTA (BeritaTrans.com)–Penataan Container Yard (CY) atau lapangan penumpukan peti kemas tahap pertama seluas 1,2 hektar di Pelabuhan Sunda Kelapa selesai 80%.
General Manager Pelabuhan Sunda Kelapa Juli Tarigan, Senin (20/2/2017), mengatakan nantinya kalau sudah selesai CY tersebut mampu menampung 100 ribu boks peti kemas.
Sementara throughput peti kemas di Pelabuhan Sunda Kelapa saat ini sekitar 60 ribu boks.
Dia mengatakan penataan CY mendesak dilakukan seiring makin meningkatnya arus peti kemas antarpulau melalui pelabuhan setempat enam tahun tetakhir.
Tahun 2010, tercatat 14.121 TEUs, 2011 naik jadi 30.734 TEUs, 2012 naik lagi jadi 38.947 TEUs, 2013 sebanyak 42.063 TEUs, 2014 menjadi 51.495 TEUs , 2015 naik jadi 55.362 TEUs dan 2016 sekitar 60 ribu TEUs.
Sumber dan berita selengkpanya:
http://beritatrans.com/2017/02/21/penataan-lapangan-penumpukan-petikemas-pelabuhan-sunda-kelapa-selesai-80/
Salam,
Divisi Informasi