JAKARTA — Volume pengiriman paket melalui pengiriman ekspres melonjak drastis selama periode Ramadan hingga Lebaran 2017. Persentase pertumbuhan di atas dua digit.
Presiden Direktur PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) Mohamad Feriadi mengatakan kenaikan volume selama periode sibuk tersebut mencapai 40%.
“Kenaikan selama peak kemarin sampai 40% dan itu sesuai dengan apa yang kami prediksi sebelumnya,” katanya kepada Bisnis, Senin (10/7).
Tingginya permintaan pengiriman juga tergambar dari surat muatan udara (airwaybill). Feriadi menjelaskan, di periode normal jumlah airway bill sekitar 550.000 lembar.
Namun, dia menegaskan jumlah airway bill mampu menyentuh 900.000 lembar pada periode Ramadan hingga Lebaran atau hampir dua kali lipat. “Sebagian besar pengiriman didominasi e-commerce,” imbuhnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
Bisnis Indonesia, edisi cetak Selasa, 11 Juli 2017
Salam,
Divisi Informasi