Liputan6.com, Jakarta Perusahaan jasa logistik kini mulai memanfaatkan aplikasi berbasis sistem android maupun IOS dalam bisnisnya. Kehadiran aplikasi diklaim bisa menghemat biaya pengiriman logistik hingga lebih dari 25 persen.
Salah satunya dilakukan PT Aditya Aryaprawira, perusahaan pengapalan dan logistik yang meluncurkan aplikasi e-logistik yang bernama ABC Online.
Presiden Direktur PT Aditya Aryaprawira, Adharta Ongkosaputra mengatakan penggunaan pengiriman barang atau logistik lewat aplikasi online akan mampu meminimalkan biaya tinggi dalam proses logistik.
Hal ini karena proses menunggu barang yang seringkali memakan waktu di pelabuhan bisa dipangkas. Bahkan diperkirakan bisa hemat biaya pengiriman hingga lebih dari 25 persen.
“Transformasi digital saat ini merupakan kunci sukses dalam bisnis logistik,” jelas dia, Senin (22/1/2018).
Sumber dan berita selengkapnya:
Salam,
Divisi Informasi