Jika tak ada kendala, ekspor perdana dari Pelabuhan Balikpapan akan dilakukan akhir Maret atau awal April, tahun ini. Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop) Kaltim, Fuad Assadien, Jumat (2/3/2018).
Diketahui, Kaltim sudah memiliki pelabuhan ekspor sejak dua tahun lalu. Namun, berbagai kendala membuat komoditas dari provinsi ini belum bisa diekspor langsung dari Pelabuhan Balikpapan.
“Saya sudah bicara dengan KKT (Kaltim Kariangau Terminal, pengelola pelabuhan ekspor). Rencananya awal Maret ini sudah bisa. Hanya, karena ada suatu hal ditunda akhir Maret atau paling lambat awal April,” kata Fuad.
Ada tiga komoditas utama dari Bumi Etam yang akan diekspor ke Hongkong. Yakni rumput laut, playwood, dan udang.
“Yang siap tiga komoditas itu. Rencananya untuk perdana ini akan dibawa sebanyak 50 kontainer dengan tujuan Hongkong,” ungkap Fuad.
Sumber dan berita selengkapnya:
Salam,
Divisi Informasi