Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan jasa pengiriman barang TIKI memasang target realistis pada semester II/2018, meski menargetkan capaian lebih tinggi dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu.
Marketing Communication Manager TIKI Inggrid F. Schipper mengatakan pihaknya menargetkan pertumbuhan sebesar 25% pada semester II/2018 atau sama dengan realisasi pertumbuhan pada paruh pertama 2018.
Salah satu yang menopang pertumbuhan bisnis TIKI adalah pesatnya pertumbuhan dagang-el (e-commerce) yang rata-rata berada di kisaran 30%. Dengan demikian, target semester II/2018 diklaim sesuai dengan target TIKI.
“Realistis, pertumbuhan e-commerce atau bisnis online sekitar 30%, untuk konvensional di bawah itu. Jadi make sense,” ujarnya, Selasa (24/7/2018).
Inggrid menerangkan salah satu upaya meningkatkan pertumbuhan perseroan adalah dengan gencar melakukan promosi serta kerja sama kepada marketplace dan e-commerce guna mendorong transaksi TIKI. Adapun kontribusi e-commerce terhadap perusahaan mencapai 60%.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://industri.bisnis.com/read/20180724/98/820080/tiki-patok-pertumbuhan-25-pada-semester-ii2018
Salam,
Divisi Informasi