Bisnis.com, JAKARTA—Permintaan mendesak terhadap peralatan medis untuk memerangi penyebaran Covid-19 menyebabkan biaya sewa pesawat melambung dan membuat industri ini menjadi sangat kompetitif.
“Harga penyewaan pesawat telah terpacu, yang sebelumnya kurang dari US$300.000 menjadi US$600.000 sampai US$800.000 selama beberapa hari belakangan. Ini gila,” kata Direktur Utama dan Pendiri Pacific Air (HK) Ltd, Anthony Lau, dilansir Bloomberg, Senin (30/3/2020).
Lau menyebutkan sebelumnya hanya dibutuhkan biaya senilai US$300.000 untuk menyewa Boeing Co. 747 or 777 dari Hong Kong ke Eropa saat keadaan normal
“Harganya berubah hanya dalam hitungan jam. Kami tidak pernah mengalami hal ini,” imbuhnya.
Permintaan dari sektor penumpang yang terjun bebas membuat sejumlah maskapai penerbangan beralih menggarap sektor kargo yang terus mengalami kenaikan permintaan alat-alat kesehatan akibat penyebaran wabah virus Corona di dunia. Infeksi global tercatat sudah melebihi 720.000 kasus dengan jumlah kematian mencapai 34.000.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://kabar24.bisnis.com/read/20200330/19/1219826/permintaan-kargo-naik-harga-sewa-pesawat-melambung
Salam,
Divisi Informasi