Liputan6.com, Jakarta. Selain menekan disparitas harga antara daerah, Program Tol Laut yang digagas Presiden Joko Widodo juga mampu meningkatkan perekonomian masyarakat. Caranya dengan mengoptimalkan muatan balik kapal sehingga produk asli daerah setempat dapat dipasarkan ke luar pulau.
Ini seperti yang dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulau Morotai. Keberadaan Tol Laut membuat masyarakat Pulau Morotai sangat terbantu dalam memenuhi kebutuhan pokoknya berupa makanan, material bahan bagunan dengan harga yang terjangkau.
Tidak hanya itu, untuk meningkatkan pendapatan rakyat, Pemkab Pulau Morotai juga mengoptimalkan pemanfaatan muatan balik dengan memasarkan produk yang dihasilkan oleh masyarakat.
Ini dijelaskan Bupati Pulau Morotai, Benny Laos, yang menuturkan jika daerahnya telah mendapatkan pelayanan Tol Laut selama tiga tahun, sejak 2017.
Secara keseluruhan hasilnya sudah cukup baik, walaupun diharapkan adanya penyempurnaan aturan sehingga pelayanan ini dapat lebih dirasakan oleh masyarakat.
“Pengisian muatan balik merupakan program prioritas Pemkab dan kami tidak hanya mengajak tapi juga mendorong bahkan memfasilitasi masyarakat dengan memberikan kemudahan dan insentif. Hasil masyarakat tersebut di jual ke pulau Jawa melalui Surabaya sesuai tujuan kapal Tol Laut dari Morotai ke Surabaya,” kata dia dalam keterangannya, Senin (11/5/2020).
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.liputan6.com/bisnis/read/4250590/genjot-ekonomi-rakyat-pemkab-morotai-manfaatkan-muatan-balik-tol-laut
Salam,
Divisi Informasi