Siak, Gatra.com – Kementrian Perhubungan RI akan menerapkan layanan kapal dan barang berbasis online Inaportnet untuk 25 pelabuhan di Indonesia pada tahun ini. Satu di antaranya, Pelabuhan Tanjung Buton, di Kabupaten Siak, Riau.
Menurut Direktur BUP PT Samudera Siak, Bob Nofitriansyah, diterapkannya Inaportnet tersebut untuk menciptakan pelayanan kapal dan barang yang lebih cepat, valid dan transparan. “Sudah 33 pelabuhan di Indonesia menerapkan sistem ini. Tahun ini, menyusul 25 pelabuhan lagi.
Satu lainnya, Pelabuhan Tanjung Buton. Insya Allah, Akhir November nanti di launching secara serentak,” kata Bob kepada Gatra.com, Rabu (21/10)
Dengan adanya sistem itu, lanjut Bob, akan mempermudah segala pelayanan di kawasan pelabuhan.
Mulai dari pengurusan perizinan kapal, bongkar muat, hingga pengurusan pembayaran. “Ini dilakukan secara manual. Pengguna jasa di pelabuhan Tanjung Buton harus datang ke KSOP jika menangani semua masalah tadi. Tapi, jika nanti sudah menggunakan sistem Inaportnet, dimana saja bisa dengan menggunakan aplikasi berbasis android,” katanya.
Bob mengatakan, di Provinsi Riau, sudah dua pelabuhan menggunakan sistem ini, yakni pelabuhan Pekanbaru dan Dumai. Untuk mematangkan penggunaan sistem tersebut, pihaknya juga sudah mensosialisasikan aplikasi itu kepada seluruh pengguna jasa di Pelabuhan Tanjung Buton, mulai dari agen kapal, KSOP dan Asosiasi Tenaga bongkar muat.
“Tujuan kita mensosialisasikan itu supaya seluruh stakeholder tahu bahwa untuk masuk ke sistem itu menggunakan pin yang terintegrasi langsung ke KSOP. Jadi, untuk mendapatkan pin tersebut, daftar dulu ke KSOP. Kalau persyaratan sudah lengkap, baru dapat pin masuk aplikasi tersebut,” ujarnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.gatra.com/detail/news/493413/teknologi/kemenhub-terapkan-inaportnet-di-25-pelabuhan-tj-buton-masuk
Salam,
Divisi Informasi