batampos.co.id – Pelabuhan Batu Ampar tetap akan menjalankan fungsinya sebagai pelabuhan bongkar muat. Meskipun, nanti ada Pelabuhan Tanjung Sauh yang menjadi pelabuhan utama di Batam.
”Pelabuhan Batu Ampar adalah pelabuhan umum untuk kegiatan kontainer,” kata Direktur Badan Usaha Pelabuhan (BUP) Badan Pengusahaan (BP) Batam, Nelson Idris, Senin, (21/12/2020) seperti yang diberitakan Harian Batam Pos.
Namun, terkait pengembangan Batu Ampar ke depannya khususnya di 2021, Nelson belum bisa berkomentar.
Hal tersebut juga diamini oleh Deputi IV BP Batam, Syahril Japarin. Ia menyebut, Pelabuhan Batu Ampar maupun Pelabuhan Tanjung Sauh memiliki fungsinya masing-masing.
”Masing-masing pelabuhan berjalan sesuai desainnya,” ungkapnya. Pelabuhan Tanjung Sauh akan dibangun sebagai pelabuhan kargo bertaraf internasional, sebagai pelabuhan kategori utama dan berada di bawah kendali pemerintah pusat.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://batampos.co.id/2020/12/22/pelabuhan-batu-ampar-tetap-untuk-bongkar-muat-kontainer/
Salam,
Divisi Informasi