Jambikita.id – Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Jambi tengah membangun beberapa duplikasi jembatan dan melakukan penggantian jembatan di Provinsi Jambi, untuk meningkatkan kelancaran jalur logistik nasional.
Kepala Seleksi Keterpaduan Pembangunan Infrastruktur Jalan BPJN Jambi, Aan Marandius Umbar, menyampaikan secara keseluruhan ada tujuh jembatan yang sedang dibangun di Jambi.
“Harapannya, dengan dibangun duplikasi jembatan tersebut, dapat meningkatkan kelancaran jalur logistik nasional, karena jalur utama logistik kita selain lintas timur juga lintas tengah Sumatera,” katanya, Rabu (10/3).
Sejumlah jembatan ini, tersebar di beberapa Kabupaten di Jambi. Ada yang berada di Kabupaten Sarolangun, Merangin, Batanghari dan Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://kumparan.com/jambikita/7-jembatan-dibangun-di-jambi-untuk-kelancaran-jalur-logistik-1vKqTj5tbdg/full
Salam,Divisi Informasi