MAKASSAR: PT Industri Kapal Indonesia (IKI) berhasil mendekati kreditur dan akan merestrukturisasi utang yang jumlah totalnya mencapai Rp300 miliar.
“Totalnya sekitar Rp300 miliar, dan kami sudah restrukturisasi, bermodal kepercayaan. Beberapa di antaranya dari PT Bank Syariah Mandiri sekitar Rp20 miliar dan dari PT Bank Bukopin Tbk,” ujar mantan Direktur Utama IKI Harry Sampurno Kuffal hari ini di kantor pusat perseroan di Makassar, Senin (24/9/2012).
Saat ini, Harry segera nonaktif di IKI karena baru dilantik menjadi direktur utama BUMN lain yaitu PT Dahana pada 18 September. Posisinya saat ini digantikan oleh Saiful Abdat Bandung Bismono.
Hari ini, dilakukan penandatangan kerja sama antara IKI dengan PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) dan PT Pembangunan Perumahan Tbk.
Sumber berita dan foto: http://www.bisnis.com/articles/industri-perkapalan-iki-restrukturisasi-utang-rp300-miliar