Suara.com – PT Bhanda Ghara Reksa (Persero) atau BGR Logistics meluncurkan layanan jasa Trans Logistics Jawa dan Sumatera dengan skema dari Hub ke Hub.
Selain itu, Trans Logistics juga menggunakan sistem dooring dalam kota, dengan tarif yang bersaing serta sistem trace and track yang realtime dan terpantau 24 jam di command center BGR Logistics.
Direktur Utama BGR Logistics, M Kuncoro Wibowo menjelaskan, trans Logistics memiliki keunggulan yaitu kemudahan transaksi, kecepatan transportasi dan transit poin dekat.
Dengan menggunakan sistem balen, artinya ketika truk berangkat dari satu hub ke hub lainya, truk akan membawa barang yang berbeda dari waktu berangkat maupun kembali.
“Trans Logistics ini sementara akan fokus pada Hub-Hub yang tersedia di beberapa Divre BGR Logistics yang tersebar di Jawa dan Sumatera,” ujar Kuncoro dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (17/6/2021).
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.suara.com/bisnis/2021/06/17/160228/bgr-logistics-luncurkan-layanan-jasa-logistik-skema-hub-to-hub
Salam,
Divisi Informasi