Jakarta, CNBC Indonesia – Perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 akan berdampak pada penurunan aktivitas konsumsi dan menghantam berbagai sektor perekonomian.
Menurut SVP Economist Bank Permata Josua Pardede, hal itu akan berimbas kepada proyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun ini. Awalnya, Ia memprediksi ekonomi RI akan bertumbuh di kisaran 3,8% sebagai baseline.
“Beberapa sektor ekonomi ini juga masih terpukul … ini juga kita perkirakan memang ini akan berimbas kepada penurunan proyeksi kami pun juga di tahun ini, pergerakan akan berada di kisaran 3%-3,5%,” ujarnya dalam wawancara dengan CNBC Indonesia seperti dikutip, Minggu (25/7/2021).
Tetapi, Josua mengatakan hal ini bergantung kepada kecepatan pemulihan ekonomi pasca gelombang kedua pandemi Covid-19. Contohnya seperti India, yang mencatat penurunan mobilitas setelah penerapan lockdown. Josua menyebut, setelah kasus Covid mulai melandai, aktivitas ekonomi turut cepat pulih.
“Kita harapkan bahwa angka di bulan Agustus dan September ini akan terus membaik, sehingga akan berlanjut lagi nanti di kuartal IV,” katanya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.cnbcindonesia.com/news/20210725160153-4-263444/kalau-ppkm-level-4-diperpanjang-pdb-ri-diramal-3-35-saja
Salam,
Divisi Informasi.