Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) meminta pemerintah Jepang untuk meningkatkan penggunaan tingkat komponen dalam negeri (TKDN) pada proyek pengembangan Pelabuhan Patimban di Subang, Jawa Barat.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan pemerintah Jepang secara umum menyatakan dukungannya terhadap upaya percepatan pembangunan sejumlah proyek infrastruktur transportasi kerja sama Indonesia – Jepang.
Kedua pemerintahan juga saling mengapresiasi hubungan kerjasama Indonesia – Jepang, khususnya di bidang transportasi. Investasi yang ditanamkan oleh pihak Jepang di Indonesia, sebutnya, telah berhasil menciptakan berbagai nilai tambah bagi Indonesia, termasuk terciptanya lapangan kerja yang luas.
“Kami terus melobi pihak Jepang agar penggunaan TKDN atau kandungan lokal pada setiap kerja sama yang dilakukan semakin meningkat,” jelasnya, dikutip Rabu (8/9/2021). Hal ini, jelasnya, menjadi bentuk dukungan terhadap operasional Pelabuhan Patimban sebagai bagian dari ekosistem industri otomotif di Indonesia.
Pemerintah Jepang juga menyatakan dukungannya mencari peluang untuk meningkatkan TKDN dengan melibatkan lebih banyak perusahaan Indonesia pada proyek Pembangunan Pelabuhan Patimban tahap 1-2.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://ekonomi.bisnis.com/read/20210908/98/1439632/pemerintah-minta-jepang-tingkatkan-tkdn-di-pelabuhan-patimban
Salam,
Divisi Informasi