Batam (ANTARA) – Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas Pelabuhan Bebas (BP KPBPB) Batam Optimis untuk mempertahankan tren positif peningkatan ekspor impor di kawasan setempat, sepanjang Januari-Juli 2021.
Kepala Biro Humas, Promosi, dan Protokol Badan Pengusahaan Batam Ariastuty Sirait menyatakan tren positif yang tengah berlangsung akan terus dipertahankan demi mendorong laju pertumbuhan ekonomi kota Batam, Kepulauan Riau.
“Hal ini sejalan dengan fokus BP Batam untuk mendorong kegiatan ekspor di kota Batam. Sejumlah infrastuktur juga terus dikembangkan agar proses pemulihan ekonomi berjalan dengan baik,”kata Ariastuty dalam kereranganya di Batam, Kepulauan Riau, Kamis.
Berdasarkan catatan Badan Pusat Statistik Kota Batam secara kulmulatif total ekspor daerah setempat meningkat 19,23 persen, yaitu 5,27 milliar dolar AS pada Januari-Juli 2020 menjadi 6,28 milliar dolar AS pada periode yang sama 2021.
Kenaikan nilai ekspor tersebut karena peningkatan ekspor kumulatif sektor non migas sebesar 17,61 Persen.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://kepri.antaranews.com/berita/108569/bp-batam-optimis-untuk-pertahankan-tren-positif-peningkatan-ekspor-impor
Salam,
Divisi Informasi