REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — PT Perikanan Indonesia (Persero) atau Perindo membangun eksosistem pangan berkelanjutan yang fokus pada kualitas operasional bisnis perikanan pada 2022.
Direktur Utama Perindo Sigit Muhartono mengatakan anggota holding BUMN pangan atau ID Food ini akan memastikan tiga tujuan dari ekosistem perikanan yang berkelanjutan yakni ketersediaan perikanan, keterjangkauan produk perikanan kepada masyarakat dan inklusivitas nelayan.
“Ekosistem perikanan yang berkualitas dimulai dari pengumpulan bahan baku ikan yang berkualitas. Untuk mendapatkan bahan baku, Perindo akan menggenjot penyerapan ikan nelayan sebagai offtaker, kerja sama dengan pemilik kapal besar, mengambil dari pasar bebas, dan menangkap ikan dengan kapal milik sendiri,” ujar Sigit dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu (9/2).
Sigit menyampaikan Perindo akan mengolah bahan baku ikan tersebut sebelum melakukan penjualan. Dalam proses pengolahan, lanjut Sigit, Perindo akan fokus ke arah hilirisasi produk untuk memaksimalkan nilai tambah.
Dalam mendukung ekosistem yang berkelanjutan, ungkap Sigit, Perindo memiliki infrastruktur eksisting di 15 cabang di seluruh Indonesia seperti Unit Pengolahan Ikan (UPI), Cold Storage, Air Blast Freezer, pabrik es, docking kapal, hingga pelabuhan perikanan berkelas samudera dan nusantara.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://republika.co.id/berita/r71l1s349/perindo-bakal-lebih-fokus-garap-ekspor-perikanan
Salam,
Divisi Informasi