Merdeka.com – Lembaga National Single Window Kementerian Keuangan (LNSW) menyatakan, mulai hari ini pelaksanaan layanan Single Submission Pengangkut dan Single Submission Quarantine Customs (SSm QC/SSm Pabean Karantina) berlaku di 14 pelabuhan di Indonesia.
Hal tersebut sesuai dengan kesepakatan yang tertuang dalam Pakta Integritas yang telah diteken seluruh instansi terkait pada 22 Agustus 2022 lalu.
Kesepakatan tersebut merupakan sebagai tanda komitmen pemerintah, untuk melaksanakan percepatan perluasan layanan SSm Quarantine Customs dalam rangka pemangkasan birokrasi dan peningkatan layanan, di kawasan pelabuhan sesuai Aksi Strategi Nasional Pencegahan korupsi Tahun 2021-2022.
Dilansir dari keterangan resmi LNSW, Kamis (1/9), pengembangan layanan SSm Quarantine Customs merupakan bagian dari program penataan ekosistem logistik nasional (national logistics ecosystem/NLE) sebagaimana yang tertuang dalam Instruksi Presiden Nomor 5 Tahun 2020 tentang Penataan Ekosistem Logistik Nasional.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://m.merdeka.com/amp/uang/mulai-hari-ini-2-layanan-single-submission-berlaku-di-14-pelabuhan.html
Salam,
Divisi Informasi