TEMPO.CO, Jakarta – Chairman Supply Chain Indonesia (SCI) Setijadi mengatakan sektor logistik berperan penting dalam mengurangi dampak resesi global yang disebut-sebut bakal terjadi pada 2023. Karena pada akhirnya, logistik yang efisien bisa membantu mencegah pelemahan daya beli masyarakat.
“Efisiensi biaya logistik dapat mengurangi potensi kenaikan harga produk dan komoditas yang akan dibeli masyarakat,” ujar Setijadi lewat keterangan tertulis yang dikutip Sabtu, 12 November 2022.
Pernyataan tersebut merespons proyeksi sejumlah lembaga nasional dan internasional soal potensi resesi global tahun 2023 berdasarkan sejumlah indikator. Salah satunya Dana Moneter Internasional (IMF) yang telah menurunkan prediksi pertumbuhan ekonomi global menjadi hanya 2,9 persen pada 2023.
Baca: Erick Thohir Yakin RI Tahan dari Ancaman Krisis: Ekonomi Tumbuh 5 Persen sampai 2025
Upaya peningkatan efisiensi logistik, Setijadi mengatakan, perlu difokuskan pada proses transportasi karena biaya transportasi berkontribusi sekitar 70 persen dari biaya logistik total. Komponen biaya logistik lainnya pada proses pergudangan lebih terkendali dalam lingkup internal perusahaan.
Menurut dia, perbaikan transportasi perlu memperhatikan jenis produk dan komoditas karena perbedaan kontribusi biaya transportasi terhadap harganya. Berdasarkan pengamatan di perusahaan pada beberapa sektor, biaya transportasi terhadap harga jual produk minuman, misalnya, sekitar 3-8 persen.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://bisnis.tempo.co/read/1655968/sektor-logistik-bisa-kurangi-dampak-resesi-global-sci-harus-fokus-pada-transportasi
Salam,
Divisi Informasi