Dirjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan, Capt. Antoni Arif Priadi melantik jajaran Pengurus DPP Asosiasi Depo Kontainer Indonesia (ASDEKI) Masa Bakti 2023-2028.
Dalam sambutannya, Dirjen Hubla mengatakan, ASDEKI selama ini telah berperan sebagai sebagai mitra Pemerintah untuk mendukung kelancaran arus barang dan logistik.
Dia mengatakan, depo peti kemas merupakan salah satu jasa terkait, sedangkan layanan logistik itu bersifat door to door dan didalamnya ada bagian transportasi.
“Jadi kadang saya juga kesel kalau harga logistik mahal kok yang disalahkan dan dikejar-kejar itu pejabatnya di pelabuhan atau KSOP nya. Memangnya KSOP yang punya gudang ? atau transportasinya ?. Semua itu Bapak dan Ibu sebagai pelaku usaha yang berkegiatan logistik, kan?,” ujar Arif, di Jakarta pada Kamis (29/8/2024).
Dirjen Hubla juga menekankan soal pentingnya digitalisasi dan integrasi sistem informasi antara pelaku usaha logistik dengan Kemenhub.
“Digitalisiasi di depo kontainer juga penting, apalagi kita juga sekarang fokus menjalankan program national logistic ecosystem/NLE,” ujar Dirjen Arif.
Sumber dan berita selengkapnya:
Dirjen Hubla Lantik Pengurus DPP ASDEKI 2023-2028, Ini Pesannya.. – Logistik News
Salam,
Divisi Informasi