indopos.co.id – Ketua Umum Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) Sulawesi Selatan-Barat (Sulselbar) Syaifuddin Syahrudi menegaskan, sistem angkutan barang terpadu dan terintegrasi atau multimoda secara nasional yang akan segera dilaksanakan ALFI seluruh Indonesia akan dapat memperbaiki kinerja logistik Indonesia.
“Sistem angkutan terpadu dan terintegrasi, yang bahasa kerennya dinamakan multimoda itu, akan segera dilaksanakan perusahaan Jasa Pengurusan Transportasi (JPT) di seluruh Indonesia. Sistem tersebut diharapkan dapat mewujudkan sistem logistik nasional yang efektif, efisien dan kompetitif,” ujarnya melalui keterangan persnya, Minggu (26/7/2020).
Menurut dia, perusahaan JPT di Sulselbar sudah terbiasa menerapkan sistem angkutan terpadu dan terintegrasi/multimoda. Karena Pelabuhan Makassar maupun Bandar Udara Internasional Hasanuddin merupakan pusat alih pemuatan (transshipment) dari Indonesia bagian Barat dan Tengah ke wilayah Indonesia Bagian Timur.
“JPT di Sulselbar sudah terbiasa melakukan pengiriman barang dengan sarana angkutan terpadu dan terintegrasi (multimoda). Baik pengiriman barang antar pulau maupun ekspor dan impor,” kata pria yang akrab dipanggil Ipho itu.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum Bidang Organisasi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) ALFI Anwar Satta membenarkan, ALFI kini telah siap menerapkan sistem angkutan barang secara terpadu dan terintegrasi secara nasional.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://indopos.co.id/read/2020/07/26/243996/alfi-siap-perbaiki-kinerja-logistik-nasional-melalui-angkutan-terpadu/
Salam,
Divisi Informasi