Bisnis.com, JAKARTA – PT Angkasa Pura I atau AP I menyatakan siap menerapkan program Penataan Ekosistem Logistik Nasional atau National Logistics Ecosystem (NLE) yang disepakati dalam Leaders Forum.
Direktur Komersial dan Pelayanan Angkasa Pura I Dendi T. Danianto mengatakan 4 dari 6 bandara perusahaan, yaitu I Gusti Ngurah Rai Bali, Juanda Surabaya, SAMS Sepinggan Balikpapan, dan Sultan Hasanuddin Makassar, akan mulai menerapkan 4 pilar Program NLE pada 2023.
Adapun, 4 pilar Program NLE tersebut adalah simplifikasi proses bisnis layanan pemerintah di bidang logistik, serta kolaborasi sistem layanan logistik internasional dan domestik.
Selain itu, kemudahan transaksi pembayaran penerimaan negara dan fasilitasi pembayaran antar pelaku usaha logistik, serta penataan tata ruang kepelabuhan dan jalur distribusi barang.
Dendi mengatakan, perseroan sangat mendukung implementasi program ini dengan tujuan untuk meningkatkan efisiensi proses distribusi kargo dan logistik nasional.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://m.bisnis.com/amp/read/20230529/98/1660274/ap-i-pakai-konsep-ekosistem-logistik-nasional-di-4-bandara
Salam,
Divisi Informasi