Jakarta, Beritasatu.com – PT Logan Ahwaya Nusantara (LAN) menghadirkan aplikasi LoGan, sebagai solusi atas masalah peredaran logistik dan pergudangan di tanah air.
“Nama LoGan sendiri berasal dari kata logistik dan pergudangan, sedangkan Ahwaya bermakna hubungan. Jadi, perusahaan kami sebagai perusahaan logistik dan pergudangan yang menghubungkan wilayah nusantara,” kata Boedi Utomo, CEO dan co-founder PT Logan Ahwaya Nusantara, di acara peluncuran aplikasi LoGan kepada pelaku transportasi logistik dan pemilik kargo di Jakarta, Minggu (28/7/2019).
Boedi mengatakan, sebagai aplikasi digital logistik, LoGan membidik pasar B2B (Business-to-Business). Aplikasi ini menjadi platform yang menghubungkan cargo owner (pengirim barang) dengan transportir (pemilik armada pengangkutan barang) secara online dan real time. Dalam hal ini, LoGan menghadirkan teknologi otomatisasi mulai dari order planning hingga pengelolaan transportir secara efisien.
“LoGan menjadi meet-up point antara pemilik kargo dan transportir, khususnya untuk fluktuasi kebutuhan pengiriman barang dan ketersediaan transportir,” jelas Boedi.
Dengan LoGan, kata Boedi, proses pengiriman barang menjadi lebih mudah, lebih cepat, dan lebih efisien. GPS tracking system yang terhubung dengan GPS equipment di setiap truk dan ponsel pengemudi mempermudah pengirim barang untuk melacak proses pengiriman. Dengan demikian, pengirim barang bisa tahu kapan proses loading, kapan proses delivery, dan kapan proses unloading.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.beritasatu.com/digital/566731/aplikasi-logan-solusi-atas-masalah-logistik
Salam,
Divisi Informasi