Wednesday, 02 October 2024 / Published in Berita

Jakarta (ANTARA) – Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi, menekankan pentingnya penindakan tegas terhadap truk dengan kelebihan dimensi yang melintas di jalan sebagai upaya menjaga keselamatan, ketertiban lalu lintas, serta memelihara infrastruktur jalan.

“Kami dengan Kementerian PUPR sudah sepakat, yang akan datang, bukan saya tidak mampu, tetapi harus ada suatu tindakan tegas terhadap ODOL (Over Dimensi dan Over Loading), artinya mereka yang melebihi dimensi harus ditertibkan,” kata Menhub dalam Konferensi Pers Kinerja Sektor Transportasi 10 Tahun Pemerintahan Presiden Joko Widodo, di Jakarta, Selasa.

Menhub menuturkan bahwa dirinya juga sangat gregetan dengan adanya truk pengangkut namun dengan kapasitas yang tidak sesuai ketentuan.

“Tentang (truk) ODOL, yang geregetan itu bukan kalian aja, saya juga geregetan,” ujar Menhub.

Dia mengaku, sejak menjabat sebagai Menteri Perhubungan pada tahun 2016, Budi telah berulang kali mengingatkan bahwa truk ODOL harus segera ditertibkan.

Sumber dan berita selengkapnya:
Menhub tekankan perlu penindakan truk kelebihan dimensi di jalan – ANTARA News

Salam,
Divisi Informasi

Wednesday, 02 October 2024 / Published in Berita

Pelabuhan Soroadu Kecamatan Pajo Kabupaten Dompu akan direvitalisasi Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTB mulai tahun 2025. Sebanyak Rp10 Miliar anggaran disiapkan melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) pada Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi NTB.

Revitalisasi pelabuhan perikanan ini direncanakan pada pekerjaan Turap Penahan Tanah (Revetment), dermaga, jalan dan drainase kawasan pelabuhan perikanan, tempat pemasaran ikan, peralatan dan mesin penunjang pendataan dan penangkapan ikan terukur, dan rehabilitasi pabrik es/Cold Storage di pelabuhan perikanan (PP) Soroadu.

Rencana ini, Pemprov NTB melalui surat yang ditandatangani Sekda Provinsi NTB, H. L. Gita Ariadi tanggal 30 Agustus 2024, meminta dukungan Pemda Dompu untuk memastikan kelancarannya.

Pjs. Bupati Dompu, Baiq Nelly Yuniarti, AP., M.Si. bersama jajaran Pemda Dompu, Selasa, 1 Oktober 2024  meninjau langsung Pelabuhan Soroadu di Desa Jambu Kecamatan Pajo Kabupaten Dompu untuk rencana dukungan Pemda Kabupaten Dompu.

Baiq Nelly Yuniarti di sela kunjungannya mengatakan, sangat wajar pelabuhan Soroadu ini direvitalisasi untuk memastikan optimalisasi pemanfaatan pelabuhan sebagai jalur pembangunan perekonomian di bidang kelautan di wilayah laut selatan Teluk Cempi.

Revitalisasi ini untuk meningkatkan dan memperbaiki fasilitas pelabuhan, termasuk pembangunan dermaga yang lebih menjorok ke arah laut. Sehingga proses bongkar muat bisa dilakukan secara efektif tanpa menunggu pasang surut air laut. “Awalnya, anggaran Revitalisasi diajukan sebesar Rp 6 M. Tapi, Alhamdulillah dinaikkan menjadi Rp 10 Miliar,” ungkapnya.

Sumber dan berita selengkapnya:
Pelabuhan Soroadu Dompu akan Direvitalisasi Mulai 2025 – SUARANTB.com

Salam,
Divisi Informasi

Tuesday, 01 October 2024 / Published in Berita

Palembang (ANTARA) – Pemerintah Kabupaten Banyuasin mengoptimalkan pemanfaatan area potensi perikanan budi daya untuk meningkatkan produksi ikan dan posisi sebagai penghasil ikan terbesar pertama di Sumatera Selatan.

“Potensi area perikanan budi daya di Desa Sungai Rengit saja saat ini mencapai 400 hektare, potensi itu baru dimanfaatkan 200 hektare belum lagi di desa lain. Melihat fakta tersebut perlu dioptimalkan potensi perikanan di kabupaten ini,” kata Penjabat Bupati Banyuasin Muhammad Farid di Pangkalan Balai, Senin.

Dalam kondisi pemanfaatan area potensi perikanan budi daya sekarang ini, katanya, Kabupaten Banyuasin menjadi penghasil ikan patin terbesar nomor 2 di Sumsel setelah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur.

Potensi yang dimiliki Desa Sungai Rengit sebagai penghasil ikan patin di Sumatera Selatan rata-rata 40 ton per hari dengan optimalisasi area potensi perikanan budi daya, produksi ikan tersebut ditargetkan minimal meningkat 100 persen.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://sumsel.antaranews.com/berita/756503/banyuasin-optimalkan-pemanfaatan-area-potensi-perikanan-budi-daya

Salam,
Divisi Informasi

Tuesday, 01 October 2024 / Published in Berita

Pemerintah terus meningkatkan kualitas dan kuantitas infrastruktur di Indonesia.

Hal tersebut ditujukan untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi salah satunya melalui pembangunan jalan bebas hambatan yaitu jalan tol di berbagai daerah.

Pembangunan jalan tol ini ditujukan untuk mengatasi kemacetan dan memperlancar mobilitas orang dan barang juga meningkatkan pertumbuhan UMKM yang memanfaatkan pembangunan jalan tol tersebut.

Lagi lagi di Pulau Jawa, pemerintah akan membangun satu proyek besar atau jalan tol yang menghubungkan dua daerah.

Daerah tersebut adalah Kabupaten Demak dan Gresik yang tentu mendapat keuntungan dengan adanya kesempatan dalam pengembangan UMKM dan kemudahan sarana transportasi.

Jalan tol Demak-Gresik tersebut ditujukan untuk menjadi solusi dalam menekan angka kemacetan khususnya di jalur Pantura yang terhubung dengan Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.ayobandung.com/umum/7913648598/dua-provinsi-di-pulau-jawa-bakal-terkoneksi-jalan-tol-baru-kabupaten-ini-paling-diuntungkan

Salam,
Divisi Informasi

Tuesday, 01 October 2024 / Published in Berita

KBRN, Jakarta: Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menargetkan pemerataan jalur tol laut di seluruh perairan Indonesia, hingga 25 persen. Hal itu disampaikan Menhub, Budi Karya Sumadi. 

Ia mengatakan, program Tol Laut tetap akan berjalan di pemerintahan mendatang. Pemerataan jalur Tol Laut itu, akan mengusung konsep subsidi dari jalur-jalur lainnya yang memiliki nilai ekonomi lebih produktif. 

“Target di 2025, kita mengharapkan trayeknya tumbuh 10-25 persen. Sehingga uang yang ada itu kita tambahkan pada trayek-trayek yang lain,” kata Budi dalam dialog daring FMB 9, Jakarta, Senin (30/9/2024). 

Kehadiran tol laut, kata Budi, memberikan banyak manfaat. Termasuk adanya pemerataan harga kebutuhan pokok masyarakat di seluruh daerah. 

Sumber dan berita selengkapnya:
RRI.co.id – Menhub Targetkan Pemerataan Jalur Tol Laut

Salam,
Divisi Informasi

Tuesday, 01 October 2024 / Published in Berita

Jakarta (ANTARA) – Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengatakan, hingga kini sekitar 35 persen produk ilegal masih mendominasi pasar di Indonesia.

Dengan demikian maka produk-produk tak berizin itu pun mampu menghambat pertumbuhan ekonomi hingga delapan persen. Zulhas pun menyebut bahwa program Presiden Terpilih Prabowo Subiyanto ingin mengusahakan agar perekonomian mampu tumbuh hingga delapan persen.

“Oleh karena itu, programnya Bapak Presiden Terpilih Prabowo, kita ingin tumbuh delapan persen kemudian ingin menaikkan tax ratio. Kalau ini kita bisa selesaikan 35 persen ilegal ini maka tax ratio itu kalau satu persen dari sini saja bisa,” katanya di Jakarta, Senin.

Lebih jauh, dia menjelaskan bahwa keberadaan produk ilegal itu perlu diminimalisir sehingga industri dalam negeri dapat berkembang dan mampu menembus pasar internasional alias ekspor.

Kemendag bersinergi dengan BPOM akan terus mengintensifkan pengawasan produk impor ilegal sesuai tugas dan fungsinya.

Sumber dan berita selengkapnya:
Mendag: 35 persen produk ilegal masih kuasai pasar domestik (antaranews.com)

Salam,
Divisi Informasi

Monday, 30 September 2024 / Published in Berita

Indonesia, sebagai negara dengan populasi Muslim terbesar di dunia, memiliki potensi besar dalam mengembangkan industri halal sebagai mesin baru pertumbuhan ekonomi. Dengan meningkatnya permintaan global terhadap produk dan jasa halal, Indonesia memiliki peluang strategis untuk menjadi pusat industri halal dunia. Namun, untuk mewujudkan potensi ini, dibutuhkan strategi yang terintegrasi, inovasi yang berkelanjutan, dan dukungan kebijakan yang kuat.

1. Definisi dan Ruang Lingkup Industri Halal
Industri halal tidak hanya terbatas pada produk makanan dan minuman, tetapi juga mencakup sektor-sektor lain seperti kosmetik, fashion, farmasi, keuangan, pariwisata, dan logistik. Halal, dalam konteks industri, merujuk pada segala sesuatu yang sesuai dengan hukum syariah. Produk halal tidak hanya harus memenuhi standar keamanan dan kualitas, tetapi juga harus bebas dari bahan-bahan yang dilarang oleh agama Islam, seperti alkohol dan babi.

    Peningkatan kesadaran konsumen global terhadap pentingnya produk halal dan aman membuat permintaan terhadap produk halal meningkat, tidak hanya dari konsumen Muslim, tetapi juga dari konsumen non-Muslim yang menghargai kualitas dan standar produk halal. Menurut laporan State of the Global Islamic Economy Report, pasar produk halal global diperkirakan akan mencapai USD 2,4 triliun pada 2024. Ini adalah peluang besar yang dapat dimanfaatkan oleh Indonesia.

    2. Industri Halal sebagai Mesin Pertumbuhan Ekonomi
    Indonesia memiliki potensi besar untuk memanfaatkan industri halal sebagai mesin baru pertumbuhan ekonomi. Sebagai negara berpenduduk mayoritas Muslim, Indonesia memiliki pasar domestik yang besar untuk produk halal. Selain itu, dengan kekuatan sumber daya alam yang melimpah, Indonesia dapat menjadi pemasok utama bahan baku produk halal dunia.

      Sumber dan berita selengkapnya:
      https://www.kompasiana.com/syaifulanwar2876/66f9f91034777c3e8c719102/potensi-industri-halal-menjadi-mesin-baru-pertumbuhan-ekonomi-indonesia

      Salam,
      Divisi Informasi

      Monday, 30 September 2024 / Published in Berita

      Batam – Direncanakan sebelum akhir tahun 2024, pelabuhan kapal Pelni akan dipindah dari Pelabuhan Batuampar ke Pelabuhan Bintang 99 yang berada di sebelahnya.

      “Rencananya begitu, saat ini semua pihak terkait tengah melakukan persiapan untuk hal-hal yang diperlukan untuk pemindahan tersebut,” ujar Direktur Badan Usaha Pelabuhan BP Batam, Dendi Gustinandar, Jumat (27/9/2024).

      Saat ini kata Dendi dilakukan koordinasi antara BP Batam, Kementerian Perhubungan, PT Pelni, dan pengelola Pelabuhan Bintang 99. Pendalaman alur akan dilakukan untuk memenuhi aspek keselamatan pelayaran.

      “Semoga dapat berjalan sesuai perencanaan,” katanya.

      Sementara itu, Kepala Cabang Pelni Batam, Muhammad Iqbal mengatakan salah satu problem utama pemindahan dermaga memang soal pengerukan.

      “Karena memang masih ada area yang perlu dikeruk. Minggu ini izinnya sudah keluar dari pusat. Jadi proses pengerukan akan dimulai minggu depan,” katanya di Batam, Jumat (27/9/2024).

      Sumber dan berita selengkapnya:
      Jelang Nataru 2024, Pelabuhan Pelni Dipindahkan ke Pelabuhan Bintang 99 Batuampar – ariranews.com

      Salam,
      Divisi Informasi

      Monday, 30 September 2024 / Published in Berita

      Penggunaan Hidrolisat Protein Ikan (HPI) disebut-sebut sebagai salah satu cara meningkatkan konsumsi hasil produksi susu ikan. Hal itu disampaikan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Sakti Wahyu Trenggono.

      Ia mengungkapkan, banyaknya masyarakat yang enggan mengkonsumsi ikan, dikarenakan adanya bau amis hingga alergi. Sehingga dengan penggunaan HPI dalam memproduksi susu ikan, diyakini dapat meningkatkan kegemaran masyarakat mengkonsumsi hasil kekayaan laut tersebut. 

      “Hidrolisat Protein Ikan (HPI) hadir untuk menjawab tantangan pola konsumsi masyarakat Indonesia yang tidak suka makan ikan,” kata Trenggono dalam keterangannya, Jakarta, Minggu (29/9/2024). Diungkapkannya, penggunaan HPI dalam pengolahan susu ikan juga memiliki karakteristik yang multifungsi dan memberikan kepraktisan. 

      Sehingga, ia menuturkan, HPI tersebut, dapat mendorong inovasi-inovasi dalam pengelolaan produk hasil kelautan. “Melalui teknologi ultrafiltrasi, kita dapat menghilangkan komponen yang menyebabkan bau amis dan alergen pada ikan,” katanya.

      Sumber dan berita selengkapnya:
      https://rri.co.id/index.php/nasional/1011520/penggunaan-hpi-dinilai-tingkatkan-konsumsi-hasil-produksi-perikanan

      Salam,
      Divisi Informasi

      Monday, 30 September 2024 / Published in Berita

      Jelang libur akhir tahun, Pemerintah Kementerian Perhubungan, Kementerian Perdagangan, Pengamat Kebijakan Publik, pelaku industri, dan pakar transportasi sepakat mengkaji kembali jenis-jenis barang apa saja yang perlu dilarang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) terkait Pelarangan Angkutan Barang Sumbu 3 pada saat libur Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN). Hal itu bertujuan agar tidak ada pihak-pihak yang dirugikan oleh keberadaan kebijakan tersebut, termasuk kerugian ekonomi nasional.  

      Dalam diskusi publik yang diselenggarakan Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Institut Transportasi dan Logistik (ITL) Trisakti yang mengangkat tema “Mengelola Pembatasan Angkutan Barang pada Masa Libur Panjang, Natal dan Tahun Baru” di Auditorium Institut Transportasi dan Logistik Trisakti beberapa waktu lalu, Dekan Fakultas Sistem dan Transportasi Trisakti,L. Deny Siahaan mengatakan, kebijakan pembatasan angkutan barang saat HBKN memang bertujuan untuk mengurangi kemacetan dan memperlancar arus pergerakan orang.  

      Namun, lanjutnya, di sisi lain kebijakan ini juga berdampak terhadap ketersediaan produk dan barang di masyarakat, logistik industri, serta logistik komoditas penting lainnya seperti BBM, barang pangan dan barang ekspor impor menjadi terhambat yang dapat berakibat pada kenaikan harga-harga.

      “Oleh sebab itu, permasalahan yang muncul setiap tahun  di negara kita ini sangat penting untuk didiskusikan bagaimana mengelola pembatasan angkutan secara efektif, dan mencari solusi optimal terhadap permasalahan yang muncul, sehingga dapat mengakomodasi kepentingan semua pihak tanpa mengorbankan kelancaran logistik dan perekonomian nasional,” katanya dalam keterangan resminya.

      Sumber dan berita selengkapnya:
      https://amp.kontan.co.id/news/larangan-angkutan-barang-sumbu-3-akan-dikaji-ulang

      Salam,
      Divisi Informasi

      VIEW ALL
      TOP
      WhatsApp chat