Thursday, 19 September 2024 / Published in Berita

Rakyat Merdeka – Asosiasi Pengusaha Tempat Penimbunan Sementara Indonesia (Aptesindo) mendorong seluruh anggotanya melakukan inovasi bisnis, tidak hanya menggarap kegiatan Pindah Lokasi Penumpukan (PLP) peti kemas di pelabuhan saja.

“Aptesindo mesti solid dan berinovasi serta berkreasi bisnis agar bisa go global, bukan hanya urusan PLP saja,” kata Ketua Umum Aptesindo, M. Roy Rayadi dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (18/9/2024).

Roy menegaskan, kegiatan Aptesindo tidak menyebabkan high cost logistic, lantaran pengusaha hanya menjalankan perannya sebagai operator saja.

Sedangkan yang berhubungan dengan tarif pelayanan melalui kesepakatan asosiasi penyedia dan pengguna jasa yang kemudian ditetapkan oleh regulator.

Namun, kata Roy, Aptesindo ingin lebih maju dan mendapat kepercayaan dari cargo owners agar iklim bisnis di Indonesia ini bisa lebih tertib dan fairness.

“Makanya, kedepan eksistensi Aptesindo bisa lebih luas lagi untuk hadir di Belawan, Semarang, Surabaya, guna mendukung program Pemerintah menurunkan dwelling time dan cost logistik, serta percepatan arus barang secara nasional,” ujarnya.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://rm.id/baca-berita/ekonomi-bisnis/235945/aptesindo-genjot-inovasi-bisnis-tak-hanya-di-pelabuhan-tanjung-priok

Salam,
Divisi Informasi

Thursday, 19 September 2024 / Published in Berita

Jakarta (ANTARA) – Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, menyatakan Kementerian Koperasi dan UKM terus melakukan transformasi dan restrukturisasi UMKM agar kontribusi UMKM ke pertumbuhan ekonomi nasional semakin meningkat dan berdaya saing.

Dalam acara peluncuran Sistem Informasi Jabatan Fungsional Pengembang Kewirausahaan di Jakarta, Rabu, Teten mengungkapkan bahwa mayoritas UMKM di Indonesia saat ini masih berada dalam kategori usaha mikro dengan produktivitas yang rendah.

Usaha mikro juga masuk dalam kategori usaha ekonomi subsisten, yang memang melakukan usaha hanya untuk bertahan hidup dan membiayai kehidupan keluarga.

Ini disebabkan oleh sejumlah kendala seperti terbatasnya akses pembiayaan, teknologi dan pasar.

“UMKM mikro memang menjadi penyumbang lapangan kerja terbesar, namun jika terus bergantung pada ekonomi subsistem, sulit untuk meningkatkan skala usahanya,” ujar Teten dikutip dari siaran pers kementerian.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.antaranews.com/berita/4342927/kemenkop-ukm-terus-lakukan-transformasi-umkm-agar-berdaya-saing

Salam,
Divisi Informasi

Thursday, 19 September 2024 / Published in Berita

Lazada mengimplementasikan panel surya di gudang utamanya yang berada di Cimanggis, Depok, Jawa Barat. Harapannya, implementasi panel surya dapat menjadikan Lazada sebagai pelopor gudang logistik e-commerce yang berkelanjutan. Sekaligus mendukung pemerintah dalam mencapai emisi nol bersih pada tahun 2026. Lazada juga berusaha mengimplementasikan ekonomi hijau.

“Kami menyadari pertumbuhan e-commerce tak hanya memberikan peluang ekonomi, tapi juga memiliki dampak pada lingkungan hidup. Oleh karena itu, pertumbuhan ini perlu diimbangi dengan solusi logistik yang efisien dan berkelanjutan,” kata Vice President Government Affairs Lazada Indonesia, Budi Primawan, dalam siaran pers (18/9).

Budi menambahkan bahwa penggunaan panel surya merupakan salah satu langkah konkret dalam menjalankan operasional bisnis yang lebih efisien. Dengan mendukung prinsip ekonomi hijau, implementasi ini dapat menjaga kelestarian lingkungan.

“Lazada berkomitmen untuk terus berinovasi dan berkolaborasi dalam menciptakan industri e-commerce yang tidak hanya inklusif dan menawarkan manfaat ekonomi bagi setiap orang di dalam ekosistem kami, tapi juga berdampak positif bagi lingkungan,” ujar Budi.

Pemasangan panel surya di gudang utama bukan satu-satunya langkah keberlanjutan yang Lazada lakukan. Perusahaan itu juga telah menerapkan upaya ramah lingkungan lainnya dengan beralih dari lampu LED ke sistem pencahayaan otomatis.

Sumber dan berita selengkapnya:
Jadi Pelopor Ekonomi Hijau, Lazada Implementasi Panel Surya di Gudang Logistik Cimanggis – TransGo News

Salam,
Divisi Informasi

Thursday, 19 September 2024 / Published in Berita

Sistem transportasi logistik di Indonesia dinilai masih belum efisien. Sehingga membuat logistik tidak kompetitif dibandingkan negara-negara lain.

Untuk itu, era Pemerintahan baru yang akan dipimpin Prabowo Subianto diharapkan dapat menangani persoalan tersebut.

Ketua Umum Himpunan Pengembangan Jalan Indonesia (HPJI), Hedy Rahadian menyampaikan, jalur logistik di Indonesia belum optimal salah satunya karena 90 persen melalui jalur darat, alias menggunakan jalan raya.

Sementara di negara-negara Eropa, sekitar 70 persen menggunakan jalan raya, 10 persen jalur laut dan udara, serta 20 persen memakai kereta api.

“Waktu di Selat Sunda itu terjadi badai yang cukup besar sehingga itu Ferry sulit lewat, truk itu daripada dia lewat Priok lebih baik nunggu tiga hari di Merak karena lebih murah. Jadi sistem angkutan laut kita tidak cukup nendang,” ujar Hedy dalam Focus Group Discussion (FGD) yang digelar Sekolah Kajian Stratejik dan Global (SKSG) Universitas Indonesia (UI), pada Rabu (18/9/2204).

Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.kompas.com/properti/read/2024/09/18/150000421/sistem-transportasi-logistik-belum-efisien-prabowo-diminta-buat-blue

Salam,
Divisi Informasi

Thursday, 19 September 2024 / Published in Berita

Badan Pusat Statistik Provinsi Maluku Utara mencatat nilai impor Agustus 2024 mencapai US$ 320,91 juta atau turun 15,89 persen dibanding Juli 2024.

Hal ini dijelaskan Plt. Kepala BPS Malut, Nurhidayat Maskat, pada kegiatan rilis berita resmi perkembangan ekspor dan impor Provinsi Malut Agustus 2024 yang berlangsung di kantor BPS, Selasa (17/9/2024).

Menurut Nurhidayat nilai impor di bulan Agustus mengalami penurunan secara bulanan namun mengalami peningkatan secara tahunan di Provinsi Maluku Utara. Penurunan nilai impor secara bulanan ini antara  lain disebabkan karena banyaknya komunitas yang mengalami penurunan nilai impor. 

“Di bulan Agustus secara (m-to-m) itu nilai impor di Maluku Utara mengalami penurunan di 15,89 persen jika dibandingkan dengan bulan Juli di mana tercatat nilai impor Maluku Utara di bulan Juli tahun 2024 sebesar 381, 54 juta US$. 

“Adapun secara (y-to-y) nilai impor di bulan Agustus meningkat menjadi 56, 29 persen. Jika dibandingkan dengan bulan Agustus di tahun 2023 yang tercatat  sebesar 205, 33 juta US$ nilai impor di Maluku Utara.”

Sumber dan berita selengkapnya:
https://rri.co.id/daerah/983083/impor-maluku-utara-turun-15-89-persen

Salam,
Divisi Informasi

Thursday, 19 September 2024 / Published in Berita

Jakarta (ANTARA) – Ekonom Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (LPEM FEB UI), Teuku Riefky mengatakan, surplus perdagangan pada Agustus 2024 ditopang oleh ekspor yang lebih tinggi dan penurunan impor.

“Kenaikan tajam dalam surplus perdagangan didorong oleh ekspor yang lebih tinggi dan penurunan impor,” kata Riefky di Jakarta, Rabu.

Riefky menuturkan ekspor melonjak karena kenaikan harga minyak kelapa sawit (CPO), sedangkan impor anjlok akibat penurunan harga minyak.

Indonesia mencatatkan surplus perdagangan ke-52 kalinya secara berturut-turut pada Agustus 2024, mencapai 2,90 miliar dolar AS, meningkat secara signifikan dari 0,47 miliar dolar AS pada Juli 2024.

Capaian itu merupakan peningkatan empat kali lipat dari bulan sebelumnya, meskipun neraca perdagangan turun 6,96 persen year on year (yoy) dari Agustus 2023.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.antaranews.com/berita/4341331/ekonom-surplus-perdagangan-agustus-ditopang-ekspor-yang-lebih-tinggi

Salam,
Divisi Informasi

Thursday, 19 September 2024 / Published in Berita

Jakarta, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan meresmikan Tol Jogja-Solo pada hari ini (19/9).

“Besok (Kamis, 19 September) pukul 3 sore. (Diresmikan) Pak Jokowi,” kata Staf Ahli Direksi PT Jasamarga Jogja Solo (JMJ) Bidang Pengadaan Tanah Muhammad Amin, dikutip dari detikcom, Kamis (19/9).

Jelang peresmian oleh Jokowi hari ini, PT JMJ selaku pengelola Tol Jogja-Solo melakukan serangkaian uji coba. Tes yang dilakukan pada 11 September 2024 hingga 13 September 2024 itu meliputi uji laik fungsi dan uji laik operasi.

Amin membocorkan tarif tol Tahap I Segmen Kartasura-Klaten ini berkisar di Rp1.864 per kilometer. Ia mengklaim angka tersebut sudah sesuai dengan perjanjian pengusaha jalan tol (PPJT).

Jalan Tol Jogja-Solo resmi mendapatkan Sertifikat Laik Fungsi dan Sertifikat Laik Operasi. Ini bukti jalan tol sudah sesuai standar keselamatan, teknis, dan operasional berdasarkan ketetapan Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR, Kementerian Perhubungan, serta Korlantas Polri.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20240919071647-532-1145863/jokowi-resmikan-tol-jogja-solo-hari-ini

Salam,
Divisi Informasi

Thursday, 19 September 2024 / Published in Berita

Rakyat Merdeka – Anak usaha PT KAI (Persero), KAI Logistik semakin memudahkan dan memberikan kenyamanan pelaku usaha dalam rantai pasok logistik.

KAI Logistik terus memantapkan posisinya di industri logistik Tanah Air.

Melalui segmen KALOG Plus khususnya KA kontainer, KAI Logistik hadir di kawasan strategis termasuk lokasi yang berdekatan dengan pelabuhan.

“Dengan begitu, pelaku usaha dapat dengan mudah melakukan pengiriman/distribusi logistik multimoda, termasuk untuk logistik ekspor/impor,” ungkap Direktur Utama KAI Logistik Fredi Firmansyah dalam keterangan resmi, Rabu (18/9/2024).

Fredi menegaskan, sebagai Upaya strategi penguatan konektivitas ini, hingga saat ini KAI Logistik telah berhasil menghubungkan layanan kereta api ke sejumlah kawasan strategis seperti pelabuhan di Pulau Jawa.

Sumber dan berita selengkapnya:
Perkuat Jaringan Logistik Nasional, KAI Logistik Hadir Di Lokasi Dekat Pelabuhan (rm.id)

Salam,
Divisi Informasi

Wednesday, 18 September 2024 / Published in Berita

Menteri BUMN, Erick Thohir, menilai saat ini merupakan momentum spesial untuk mengembangkan BUMN di pasar global dalam rangka memajukan kepemimpinan Indonesia di kancah internasional.

“Saat ini merupakan momentum yang spesial karena terdapat persamaan kesadaran dan visi untuk mendorong pengembangan BUMN di pasar global, sehingga dapat meningkatkan jumlah transaksi dan nilai investasi outbound BUMN, serta dapat memajukan kepemimpinan Indonesia di luar negeri,” ujar Erick Thohir, dikuti dari Kantor Berita Antara, Rabu (18/9/2024).

Berangkat dari tujuan itu, Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (Perum Peruri) meluncurkan program Peruri Digital Entrepreneur Academy Level III, yang merupakan pendampingan dan inkubasi bagi UMKM agar berhasil menembus pasar global.

Kepala Biro Strategic Corporate Branding & TJSL Peruri, Ratih Sukma dalam keterangan yang diterima di Jakarta, mengatakan pentingnya peran UMKM sebagai tulang punggung ekonomi Indonesia.

“UMKM memiliki potensi besar untuk menjadi pemain utama di pasar global. Kami percaya bahwa dengan memberikan dukungan yang tepat, UMKM mampu beradaptasi dengan tuntutan pasar global dan berkontribusi lebih besar terhadap pertumbuhan ekonomi nasional,” ujar Ratih.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://republika.co.id/berita/sjztmh456/upaya-umkm-go-global-terus-dilakukan-bumn

Salam,
Divisi Informasi

Wednesday, 18 September 2024 / Published in Berita

Jakarta, MINA – Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB), Proyek Strategis Nasional (PSN) yang berlokasi di Jawa Tengah, semakin memantapkan posisinya sebagai pusat pertumbuhan industri di Indonesia dan menjadi destinasi investasi prospektif bagi para investor global yang melakukan relokasi maupun ekspansi ke Indonesia.

Selain ditunjang dengan infrastruktur dan utilitas modern berorientasi ramah lingkungan, KITB juga ditopang dengan konektivitas terlengkap yang memudahkan arus rantai pasok logistik untuk diekspor ke seluruh dunia.

Dalam rilis Danareksa yang dikirim ke redaksi MINA, Selasa (17/9), KITB mendapatkan dukungan penuh dari Pemerintah melalui Perpres 106/2022 tentang Percepatan Investasi Melalui Pengembangan Kawasan Industri Terpadu Batang di Provinsi Jawa Tengah.

Dalam rangka implementasi Perpres tersebut, Pemerintah melalui Kementerian PUPR telah melakukan pembangunan infrastruktur pendukung kawasan dan menyerahkan aset tersebut kepada PT Danareksa (Persero) dalam bentuk Penambahan Modal Negara non-tunai berupa Barang Milik Negara (BMN) senilai Rp3,3 triliun.

Adapun BMN yang diserahkan sebagai Penyertaan Modal Pemerintah Pusat terdiri dari jalan kawasan, rusun pekerja, tempat penyediaan air baku dan drainase utama, instalasi pengelolaan air bersih dan jaringan perpipaan sistem penyediaan air minum, instalasi pengelolaan air limbah terintegrasi dan jaringan perpipaan air limbah, serta tempat pembuangan sampah terpadu.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://minanews.net/kawasan-industri-terpadu-batang-jadi-sentra-investasi-manufaktur-global/

Salam,
Divisi Informasi

VIEW ALL
TOP
WhatsApp chat