Bisnis.com, JAKARTA–Pemerintah siap mensinergikan proyek Rumah Kita sebagai salah satu program penunjang tol laut mulai tahun ini.
Pontas Tambunan, Deputi Bidang Usaha Konstruksi dan Sarana dan Prasarana Perhubungan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengatakan masih melakukan rapat dengan Kementerian Perhubungan untuk menentukan lokasi yang akan ditetapkan menjadi kawasan Rumah Kita.
Saat ini, dia pun mengakui untuk mensinergikan antar BUMN itu, maka Kementerian BUMN masih menyiapkan standar program Rumah Kita. “Tempatnya dulu harus ditentukan oleh Dirjen Laut, lalu kami selesaikan hubungan satu sama lain, Bulog, RNI (PT Rajawali Nusindo) dan lainnya,” ungkap Pontas di kantor Kemenko Maritim
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan Kementerian Perhubungan sudah menentukan beberapa nama menjadi lokasi Rumah Kita di Papua antara lain di Timika, Merauke, Somlaki, dan Namlea di Pulau Buru, Maluku.
Awalnya rencana, uji coba program Rumah Kita ini diimplementasikan pada akhir 2016. Jadwal tersebut mundur sampai dengan Maret 2017.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://industri.bisnis.com/read/20170219/98/629909/bumn-segera-sinergikan-rumah-kita
Salam,
Divisi Informasi