JAKARTA: PT Daya Radar Utama menyelesaikan pembangunan tiga unit kapal penumpang berbobot 1.200 gross tonnage (GT) yang dipesan Ditjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan.
Direktur Utama PT Daya Radar Utama Amir Gunawan mengatakan perseroannya sudah merampungkan bahkan menyerahkan tiga unit kapal yang dipesan Kemenhub sejak 2010.
Dia menjelaskan kapal-kapal tersebut dioperasikan untuk lintas perintis. “Ketiga kami serahkan tahun lalu dan akan dioperasikan mulai tahun ini. Satu dari tiga itu sudah beroperasi di Kepulauan Riau,” katanya, hari ini.
Menurutnya ketiga kapal itu akan dioperasikan di Kepulauan Riau, Papua dan Maluku. “Pekan depan, rencananya akan diresmikan pengoperasian dua kapal sekaligus di daerah timur Indonesia,” tegasnya.
Dia menjelaskan banyaknya pemesanan kapal dari instansi pemerintah, tertama Kemenhub telah meningkatkan tingkat isian kapasitas galangan kapal nasional untuk pembangunan kapal baru yang sempat kosong.
Sumber: www.bisnis.com
Berita selengkapnya dapat dilihat di: http://www.bisnis.com/articles/daya-utama-selesaikan-3-kapal-1-dot-200-gt