Bisnis.com, JAKARTA – PT Garuda Indonesia Tbk. (GIAA) per Agustus 2021 ini hanya mengoperasikan sebanyak 11 destinasi internasional dengan fokus utama penerbangan kargo.
Berdasarkan dokumen Garuda Indonesia Cargo Nomor 019/JKTGCS/VI/2021 yang dikutip Bisnis.com, Senin (2/8/2021), 11 penerbangan internasional yang dioperasikan adalah Singapura (SIN), Kuala Lumpur (KUL), Bangkok (BKK), Sydney (SYD), Shanghai (PVG), Guangzhou (CAN), Hong Kong (HKG), Jepang (HND), Korea Selatan (ICN), Belanda (AMS), serta Jeddah (JED).
Rute-rute tersebut akan dilayani dengan pesawat berbadan lebar atau wide body, freighter, serta operate flight. Rute ke Bangkok akan mengoperasikan freighter di samping wide body, kemudian ke Hong Kong mengoperasikan freighter dan penerbangan kargo.
Sebelumnya, maskapai pelat merah tersebut memastikan untuk menghentikan rute internasional dari dan menuju ke Perth dan Melbourne mulai bulan depan setelah mengkaji bahwa kedua rute tersebut tak menguntungkan.
Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra membenarkan bahwa saat ini memang ada sejumlah rute internasional yang bakal dihentikan karena merugi tetapi ada juga rute yang masih dipertahankan karena memiliki potensi. Garuda menerbangi rute internasional dengan prioritas penerbangan kargo karena mayoritas negara menutup pintu perbatasannya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.google.co.id/amp/s/m.bisnis.com/amp/read/20210802/98/1424931/garuda-giaa-terbangi-11-rute-internasional-kargo-jadi-fokus
Salam,
Divisi Informasi.