Liputan6.com, Jakarta – PT Hasnur Internasional Shipping Tbk (HIS) membidik pertumbuhan kontribusi dari kargo non grup meningkat 26 persen pada 2021.
Saat ini, Direktur PT Hasnur Internasional Shipping Tbk, Soma Ariyaka menyebutkan kontribusi non grup saat ini baru sekitar 12 persen dari total kargo yang diangkut Perseroan.
“Jadi kami selama 4 tahun terakhir ini sudah mengangkut 24,48 juta ton kargo di mana 21,56 juta mt berasal dari grup. Artinya kontribusi dari non grup yang diangkut oleh Perseroan adalah sebesar 12 persen, atau kargo yang diangkut oleh group 88 persen,” ujar dia dalam paparan publik, Senin (26/7/2021).
Saat ini, manajemen Perseroan terus melakukan diversifikasi pelanggan. Adapun untuk rencana ke depan, salah satunya akan merealisasikan operasional Pelabuhan Tanjung Silopo di Polewali Mandar, Sulawesi Barat.
Pelabuhan itu yang akan difungsikan sebagai proyek Terminal Reguler dan khusus terminal untuk kepentingan multi-cargo. Estimasi nilai investasi proyek ini adalah sekitar Rp 30 miliar dan akan dialokasikan untuk lima tahun ke depan.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.liputan6.com/saham/read/4616410/hasnur-internasional-shipping-bidik-kontribusi-kargo-naik-26-persen-pada-2025
Salam,
Divisi Informasi