Tokyo – Pemerintah diwakili Menko Perekonomian Hatta Rajasa melakukan pertemuan dengan pemerintah Jepang untuk menjajaki kerjasama perdagangan dan investasi seperti pembangunan infrastrukfur khususnya MP3EI.
Selain Hatta, hadir dalam pertemuan ini adalah Menteri Perindustrian MS Hidayat serta Dubes RI untuk Jepang M. luthfi.
Indonesia-Japan Joint Economic Forum ini juga dihadiri Menteri Perdagangan dan Industri Jepang Yukio Edano dan Ketua Keidanren Yonekura.
Dalam pertemuan tersebut, Hatta menyatakan keinginan Indonesia untuk meningkatkan hubungan perdagangan dan menarik investasi Jepang ke Indonesia khususnya di sektor infrastruktur.
“Forum ini sangat penting bagi kedua negara untuk mengidentifikasi dan mencari solusi bagi media negara. Kita akan update soal MP3EI dan peluang investasi di Indonesia,” ujar Hatta pada pertemuan yang diadakan di Gedung Keidanren, Tokyo, Jepang (8/10/2012).
Sumber berita dan foto: http://finance.detik.com/read/2012/10/08/094143/2056983/4/hatta-terbang-ke-jepang-gaet-investor-infrastruktur?f990101mainnews