Bisnis.com, BANDUNG—Industri pengolahan masih menjadi penyelamat kinerja ekspor nonmigas Jawa Barat pada September 2023 yang mengalami penurunan sebesar 11,34%.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Barat Noneng Komara mengatakan kontribusi ekspor Jawa Barat terbesar datang dari industri pengolahan yang mencapai 98,57% dari total Januari-September 2023.
“Meskipun migas, pertanian, dan tambang turut serta dalam memberikan warna pada kinerja ekspor, industri pengolahan tetap menjadi tulang punggung keberhasilan ekspor Jabar,” katanya di Bandung, Selasa (28/11/2023).
Data Bidang Perdagangan Luar Negeri Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Barat mencatat, sejauh ini Amerika Serikat menjadi tujuan ekspor utama Jawa Barat di bulan September 2023. Menurut Noneng nilainya terbilang fantastis sebesar US$488,74 miliar.
“Tak ketinggalan, kendaraan dan komponennya menjadi bintang dalam komoditas unggulan, membukukan prestasi luar biasa dengan nilai US$694,18 juta,” tuturnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://bandung.bisnis.com/read/20231128/550/1718872/industri-pengolahan-jadi-juru-selamat-kinerja-ekspor-jabar
Salam,
Divisi Informasi