RMco.id Rakyat Merdeka – Indonesian National Shipowners’ Association (INSA) menegaskan tol laut memberikan dampak sangat besar dalam mendistribusikan logistik di masa pandemi Covid-19.
Ketua Umum DPP INSA, Carmelita Hartoto mengatakan, selama ini pelaku usaha melakukan kerjasama intensif dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dalam menjamin kelancaran distribusi logistik melalui angkutan laut. Di masa pandemi Covid-19, sektor transportasi laut menjadi bagian penting dalam pendistribusian bahan pokok ke seluruh daerah.
Carmelita menilai, kelancaran transportasi laut itu bisa dilihat dari operasional, baik kapal liner maupun kapal dalam program tol laut relatif sesuai jadwal. “Kita patut syukuri berkat kerja keras Kemenhub, sektor transportasi laut baik yang kapal liner maupun kapal tol laut yang mengangkut bahan pokok dan penting tetap berjalan lancar dan tanpa hambatan di masa pandemi seperti ini,” katanya dalam keterangan resminya di Jakarta, Senin (22/6).
Carmelita menjelaskan, INSA sebagai mitra Kemenhub juga rutin berkoordinasi dalam menyukseskan tol laut. Sejak dimulainya trayek tol laut, pelayaran nasional telah berkontribusi ikut melayani trayek tol laut.
“Program tol laut juga dinilai telah mengalami banyak terobosan untuk mengoptimalisasikan perannya mengamankan jaring logistik ke daerah dan menekan disparitas harga antarwilayah,” ujarnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://rmco.id/baca-berita/ekonomi-bisnis/38803/insa-tol-laut-perlancar-arus-logistik
Salam,
Divisi Informasi