Di Indonesia, pengelolaan pelabuhan dimungkinkan diserahkan kepada swasta jika kepemilikan lahan di suatu kawasan dikuasai sepenuhnya oleh swasta.
Sejumlah investor asing menyatakan minatnya untuk menanamkan modalnya di sektor pelabuhan di Indonesia.
“Ada beberapa investor asing yang berminat untuk investasi ‘port’ di Indonesia,” kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Mari Elka Pangestu, di Jakarta, Senin (1/10).
Dua investor asing, yaitu Royal Carribean Cruise dan Turkey sudah menyatakan berminat untuk berinvestasi di Indonesia.
“Dua perusahaan itu terutama dari bagian cruise line yang mengembangkan port sudah berinvestasi di banyak negara,” katanya.
Mereka berminat tidak semata berinvestasi di pelabuhan tetapi juga untuk retail dan pantai beserta area bisnis yang terintegrasi.
Di Indonesia, pengelolaan pelabuhan dimungkinkan diserahkan kepada swasta jika kepemilikan lahan di suatu kawasan dikuasai sepenuhnya oleh swasta. Namun sebagian besar sektor pelabuhan yang dikembangkan menggunakan model “public-private partnership”.
Sumber berita dan foto: http://www.beritasatu.com/bisnis/75090-investor-asing-minati-pelabuhan.html