Luwu Utara, Matasulsel.com – Memberi perhatian terhadap masyarakat di Seko, pemerintah setempat menerbangkan pesawat cargo kesana. Sebanyak dua kali dalam sehari pesawat dari Masamba ke Seko ini diterbangkan, sementara untuk daerah Rampi hanya sekali dalam sehari, sedangkan dihari minggu tidak ada penerbangan.
Diketahui Bandar Udara Seko salah satu daerah terpencil diatas bukit dan bandara Rampi. Di Bumi Lamaranginang julukan Luwu Utara ada tiga bandara.
Bandar Udara Seko salah satu sarana transportasi untuk mencapai didataran tinggi yang terletak dijantung Sulawesi antara Provinsi Sulawesi Barat, Sulawesi-Selatan, dan Sulawesi Tengah.
Kepala Bandara Andi Djemma Masamba, Rasidin S.Kom yang ditemui diruangannya, menuturkan bahwa keberadaan pesawaat ini adalah satu-satunya transportasi tercepat menuju Seko karena jalur daratnya merupakan medan yang cukup sulit untuk dilalui kendaraan
“Ini adalah alternatif tercepat Seko dan Rampi, dari ibukota Luwu Utara di Masamba dapat dilakukan melalui jalur utama pesawat angkut barang/cargo,” kata Rasidin S.Kom, Senin 7/5/2018.
Sumber dan berita selengkapnya:
Salam,
Divisi Informasi