TANA TIDUNG – Di tengah aturan larangan mudik, ternyata juga mempengaruhi animo masyarakat untuk berbelanja secara langsung, sehingga lebih memilih belanja online dan menggunakan jasa pengiriman.
Apalagi di momen Ramadan dan menjelang Idul Fitri, jelas membuat peningkatan yang signifikan terhadap pengiriman barang.
Sprinter salah satu jasa pengiriman di Tana Tidung, Azrul mengatakan pengiriman barang mengalami peningkatan sejak awal April yang mana menyusul adanya larangan mudik Lebaran tahun ini.
“Drastis kenaikannya, sudah terjadi sejak seminggu lalu naik 80 persen menjelang Lebaran. Banyak paket masyarakat jelang Lebaran ini,” ujar Azrul kepada Radar Tarakan, Selasa (4/5).
Ia memperkirakan mendekati Lebaran nanti pengiriman barang akan kembali meningkat. “Ini saja sudah berapa puluh koli barang datang, dan ini akan berlangsung hingga mendekati Lebaran. Sampai saat ini tidak ada kendala dalam pengantaran paketnya,” ungkapnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://kaltara.prokal.co/read/news/37161-membeludak-pengiriman-barang-naik-80-persen.html
Salam,
Divisi Informasi