Makassar: Dirut PT Pelindo IV, Farid Padang, mengatakan usai pembangunan Pelabuhan Birung selesai maka akan menjadi hub perdagangan antarnegara dengan empat negara tujuan ekspor komoditi di Sulawesi dan Kawasan Timur Indonesia (KTI).
“Rencananya akan dibuka dua rute dengan Shipping Line, yakni rute Davao dan Vietnam. Juga rute Tanjung Lepas Hongkong dan Papua Nugini dengan menjadikan Pelabuhan Bitung sebagai Hub,” kata Farid dikutip dari Antara, Senin, 26 Agustus 2019.
Dia mengatakan Pelabuhan Bitung di Sulawesi Utara itu akan didukung oleh beberapa pelabuhan Feeder dibawah Pelindo IV seperti Pelabuhan Gorontalo, Ternate, dan Ambon.
Sementara itu, terkait persiapan rute Bitung-Davao untuk program ekspor langsung, pihaknya bersama pemerintah daerah akan menyiapkan komoditas unggulan, yaitu kelapa dan ikan.
Menurut dia, program itu dilakukan untuk tetap menjaga Konsolidasi Kargo agar program ekspor antarnegara dapat berdampak pada masuknya barang kebutuhan rumah tangga dan elektronik yang langsung dapat diperoleh di Sulut. Bukaan rute baru tersebut membuat inflasi daerah dapat terkendali.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.medcom.id/ekonomi/mikro/0k8DaV0k-pelabuhan-bitung-jadi-hub-perdagangan-antarnegara
Salam,
Divisi Informasi