JAKARTA: Kementerian Perhubungan akan menggelar tender pengadaan lima kapal perintis senilai Rp267 miliar pada bulan depan untuk melayani rute pelayaran kawasan timur Indonesia.
Saat ini Kemenhub juga masih membangun empat kapal perintis senilai total Rp192 miliar.
Tender pengadaan lima kapal perintis ini untuk tahun anggaran 2012-2013. Empat diantaranya merupakan kapal perintis berukuran 1.200 gross ton (GT) dan satu unit kapal berukuran 2.000 GT.
“Tetapi untuk kapal berukuran 2.000 GT ini masih diusulkan dalam APBN-P 2012, sekarang masih dibahas,” kata Kepala Pusat Komunikasi (Kapuskom) Publik Kementerian Perhubungan Bambang S. Ervan, Rabu, 28 Maret 2012.
Dia menambahkan tender mengadaan empat kapal perintis berukuran 1.200 GT dan satu kapal 2.000 GT itu akan dilakukan bulan depan, yakni sesaat setelah anggaran pendapatan dan belanja negara-perubahan(APBN-P) disetujui.
Bambang menambahkan pengadaan kapal perintis ini dilakukan secara bertahap yakni untuk anggaran 2011-2012 dengan pengadaan empat unit kapal perintis dan tahap kedua dilakukan pada anggaran tahun 2012-2013 dengan empat unit kapal perintis plus satu unit dari APBN-P 2012.
Menurut Bambang, saat ini pihaknya masih membangun empat kapal perintis berukuran 1.200 GT senilai total Rp192 miliar yang berasal dari tahun anggaran 2011-2012.
“Pengoperasian kapal-kapal ini akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah bersangkutan. Selama ini kapal perintis diserahkan kepada PT Pelni, karena sudah terbiasa mengoperasikan kapal perintis,” tuturnya. (ra)