PT Pelabuhan Indonesia atau Pelindo II (Persero) berencana membuat kawasan industri baru di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat di sekitar Pelabuhan Sungai di Cikarang yang akan dibangun dalam proyek Cikarang Bekasi Laut (CBL).
CBL sendiri dibangun untuk mengoptimalkan perairan dari Pelabuhan Tanjung Priok ke Cikarang dengan menggunakan kapal sebagai alternatif transportasi barang. Jalur tol dan kereta logistik yang dipakai selama ini dianggap telah over capacity.
“Kami mencoba menggunakan lahan untuk menjadi kawasan industri di situ (Cikarang),” ujar Direktur Teknik dan Manajemen Risiko Pelindo II, Dani Rusli kepada kumparan, Senin (20/8).
Dia menjelaskan, saat ini Pelindo II tengah mengurus perizinan penggunaan lahan untuk dibangun sebagai kawasan industri di Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR). Nantinya kawasan industri itu dibangun seiring pembangunan proyek CBL.
“Ini dalam proses perizinan sama proses desain. Tata guna lahan yang akan kami pakai sedang di-meeting-kan di Kementerian ATR,” ucapnya.
Sumber dan berita selengkapnya:
Salam,
Divisi Informasi