REPUBLIKA.CO.ID, AMBON — Pemerintah terus optimalkan pelayanan tol laut untuk menjawab dan memenuhi harapan masyarakat Maluku yang terus membutuhkan kehadiran tol laut.
Adapun keberadaan Program Tol Laut terus mendapatkan dukungan dan dibutuhkan oleh masyarakat di wilayah Tertinggal, Terpencil, Terluar, dan Perbatasan (3TP) yang telah merasakan langsung manfaat dari keberadaan tol laut dalam penurunan disparitas harga dan konektivitas antar wilayah di Indonesia di tengah keterbatasan subsidi tol laut untuk tahun 2019.
Demikian yang disampaikan oleh Staf Khusus Menteri Perhubungan Bidang Antar Lembaga, Buyung Lalana pada acara Diskusi Terbatas Penyelenggaraan Angkutan Tol Laut di Hotel Santika Ambon, Maluku kemarin malam (20/7).
“Konektivitas di wilayah Indonesia timur, khususnya di kepulauan Maluku, sangat dibutuhkan oleh masyarakat Maluku dan untuk itu, negara sudah hadir melalui Program Tol Laut,” katanya dalam keterangannya yang diterima Republika.co.id.
Namun, program ini, bukan semata mata adalah milik satu Kementerian atau Lembaga saja. Melainkan milik bersama antara kementerian, lembaga dan juga Pemerintah Daerah serta masyarakat yang harus bersinergi agar Program Tol Laut dapat berjalan optimal.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://nasional.republika.co.id/berita/puzsn5396/pemerintah-optimalkan-pelayanan-tol-laut-di-maluku
Salam,
Divisi Informasi