Pemerintah Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, berharap izin operasional pelabuhan setempat yang diberikan oleh Kementerian Perhubungan (Kemhub) segera turun sehingga secepatnya bisa dioperasikan.
“Hingga saat ini izin operasional Pelabuhan Kendal belum turun, padahal kami sudah tiga kali mengajukan ke Kemenhub,” kata Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Kendal Subarso saat dihubungi dari Semarang, Senin (5/10).
Ia menjelaskan bahwa hampir semua infrastruktur Pelabuhan Kendal sudah selesai dibangun, meskipun masih perlu dilakukan perluasan lahan dermaga kapal dan pembangunan infrastruktur pendukung.
“Perluasan lahan dermaga kapal dan pembangunan infrastruktur pendukung Pelabuhan Kendal membutuhkan tambahan anggaran sebesar Rp645 miliar,” ujarnya, seperti dilansir beritasatu.com.
Pembangunan Pelabuhan Kendal, kata dia, sudah menelan biaya total sebesar Rp500 miliar. Pembiayaan sebesar itu ada yang berasal dari APBN dan APBD Jateng serta APBD Kendal sebesar Rp169 miliar.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://suaracargo.com/2015/10/06/pemkab-kendal-berharap-izin-operasional-pelabuhan-kendal-segera-turun/