AKURAT.CO, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati berharap pengembangan Pusat Logistik Berikat (PLB) yang menjadi delapan jenis mampu menguntungkan Indonesia dan menarik investor lebih banyak lagi.
“Pengembangan PLB didasarkan pada hasil kajian di mana PLB perlu disiapkan untuk mengantisipasi tren perdagangan elektronik dan digital ekonomi,” kata dia saat acara Silaturahmi Presiden Joko Widodo dengan pengguna fasilitas kepabeanan dan peluncuran perizinan online di PT Samick Indonesia, Cileungsi, Bogor, Selasa (27/3).
Kementerian Keuangan mengembangkan delapan jenis PLB untuk mengantisipasi perubahan bisnis dan industri di dunia.
“PLB yang selama ini hanya dipakai untuk logistik bahan baku dan barang modal, kami kembangkan menjadi delapan jenis,” kata Sri Mulyani.
Salah satu pengembangan PLB, yaitu PLB Industri Kecil Menengah (IKM) untuk memudahkan mereka yang selama ini tergantung pada eksportir borongan dimudahkan.
Sumber dan berita selengkapnya:
http://ekonomi.akurat.co/id-181523-read-pengembangan-pusat-logistik-berikat-mampu-tarik-keuntungan
Salam,
Divisi Informasi