Bisnis.com, BALIKPAPAN — Sektor maritim menjadi salah satu andalan pendapatan Balikpapan. Berada pada alur laut kepulauan Indonesia (ALKI) II, kegiatan ekspor impor berlalu-lalang di sekitaran Kota Minyak ini.
Ketua Indonesian National Shipowners Association (INSA) Balikpapan, Rahmad Mas’ud, mengatakan bahwa anggotanya harus maksimal memanfaatkan peluang tersebut. Pengusaha lokal diajak berani dalam berinvestasi.
Baginya, untuk mendapatkan ikan yang besar harus bagus pula umpannya. Tidak bisa jika setengah-setengah. Oleh karena itu, dia berupaya agar anggotanya memiliki dana.
“Kami memfasilitasi permodalan yang bekerja sama dengan Bank Pembangunan Daerah,” katanya baru-baru ini.
Balikpapan sebagai gerbang Kalimantan Kalimantan Timur tidak bisa dipungkiri dapat menjadi pusat kegiatan pengiriman barang. Apalagi pelabuhannya mendukung direct call.
Artinya, proses antar bisa langsung ke negara tujuan tanpa harus transit. Dengan begitu, selain hemat biaya, juga waktu.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://kalimantan.bisnis.com/read/20200830/408/1284871/potensi-maritim-besar-insa-balikpapan-ajak-pengusaha-lokal-lebih-berani
Salam,
Divisi Informasi